Wisata Pulau Harapan, Pulau Perak peruntukannya sebagai pulau wisata atau rekreasi, pulau yang tepat untuk bersantai atau camping.
Jika anda berwisata di Kepulauan Seribu dengan Destinasi utama Pulau Harapan sebagai tujuan utamanya, nama Pulau Perak pasti akan masuk dalam daftar utama rangkaian perjalanan anda. Tapi jika Anda berusaha mencari lokasi persisnya melalui peta google, jangan pernah berharap bisa menemukannya.
Pulau Perak adalah salah satu dari 23 pulau kecil lainnya yang masuk dalam wilayah administrasi Pulau Harapan. Dengan luasan 3,06 hektar, pulau ini tidak berpenghuni dan diatur peruntukannya sebagai zona rekreasi atau pariwisata. Satu-satunya penghuni yang tetap adalah para penjaga dengan warung makanan dan minuman sebagai wadah usahanya.
Dari pinggir pantai Pulau Perak, anda bisa melihat langsung dasar laut dengan pasir putih dan batuan coral yang berserak. Air lautnya terlihat sangat jernih sehingga ikan atau coral di bagian dasarnya bisa dilihat langsung dari permukaan tanpa harus menyelam. Anak-anak akan suka bermain dengan pasir putih ditepian laut yang dangkal ini.
Tidak ada tiket dan biaya apapun untuk memasuki kawasan pulau perak, kecuali biaya tambatan dan sandar perahu di dermaga sebesar Rp. 25.000,-/perahu.
Pulau Untuk Bersantai dan Beristirahat
Diantara padatnya jadwal dan aktivitas anda selama berwisata di sekitar Pulau Harapan, Pulau Perak selalu masuk sebagai daftar utama sebagai Pulau yang wajib dikunjungi. Umumnya akan merapat di Perak saat menjelang sore, setelah puas menyelami keindahan panorama bawah laut di beberapa spot snorkeling atau kunjungan ke beberapa pulau lainnya. Umumnya para pelancong akan datang untuk melampiaskan rasa lapar dan haus setelah menghabiskan energi dibawah terik matahari. Memesan makanan ringan atau membasahi kerongkongan dengan air kelapa yang segar.
Pulau Perak ditumbuhi pohon-pohon besar yang rindang dan teduh, melepaskan penat di beberapa kursi bambu yang sengaja di desain untuk berbaring atau rebahan. Jika masih cukup untuk bersenang-senang, bermain bola plastik di pinggir pantai atau main ayunan juga tak kalah asiknya, melengkapi rekaman dokumentasi anda selama wisata di Kepulauan Seribu.
Snorkeling, Diving atau Camping
Selain snorkeling atau diving, berkemah atau camping di pulau termasuk di gandrungi para muda pencinta aktivitas alam. Nama Pulau Perak mencuat di kalangan Backpacker sebagai pulau yang wajib dikunjungi untuk camping. Anda harus mempersiapkan semua peralatan camping dari rumah, karena di Pulau Perak tidak menyediakan tenda berikut perlengkapan untuk berkemah.
Anda cukup mengeluarkan kocek sebesar Rp 25.000 - Rp.30.000 perorang untuk berkemah di Pulau Perak, sebagai ganti penyediaan lahan untuk tenda dan kebersihan kawasan.
COMMENTS